Back

[vc_row][vc_column width=”1/2″][vc_column_text]

PEMBANGUNAN DAN PEMELIHARAAN

Pengembangan fisik merupakan salah satu kegiatan sebagai konsekuensi logis dirumuskannya Visi Misi YBWSA, dirumuskan Visi-Misi-Tujuan, Renstra dan Renop Pelaksana Kegiatan YBWSA (UNISSULA. RSISA, DIKDASMEN, Unit Kerja lainnya). Implikasi pengembangan fisik tersebut, adalah adanya pembangunan gedung, ketersediaan peralatan dan infrastruktur lainnya, memerlukan dana yang besar.
Pengembangan fisik YBWSA diwujudkan dalam bentuk Master Plan YBWSA dan Rencana Tata Ruang (RTR) YBWSA. Master Plan YBWSA & RTR YBWSA disusun berdasarkan prinsip-prinsip Islami, harmoni, dan ramah lingkungan. Masing-masing Unit Kegiatan YBWSA (Dikdasmen, UNISSULA, RSISA dan lainnya) menyusun rencana pengembangan fisik berdasarkan RENSTRA masing-masing sebagai masukan untuk master plan YBWSA & RTR YBWSA dengan memperhatikan:

  1. kemanfaatan, keselamatan, keseimbangan, keserasian dan keselarasan bangunan gedung dengan lingkungannya;
  2. terarah dan terkendali sesuai visi, misi, rencana dan program YBWSA & Unit Kegiatannya;
  3. efektif, dan efisien sesuai dengan kebutuhan, skala prioritas dan ketentuan teknis yang disyaratkan.

Kebijakan lain dalam pengembangan fisik di lingkungan YBWSA adalah bahwa pelaksanaan pengembangan fisik tersebut merupakan bagian wewenang YBWSA. Kebijakan YBWSA dalam pendanaan pengembangan fisik bersumber pada kemampuan dana internal maupun eksternal. Penggunaan dana eksternal yang diterima YBWSA hanya dana yang bersumber dari keuangan syari’ah atau pembiayaan syari’ah.
Selain itu YBWSA menetapkan kebijakan pengembangan fisik di seluruh Pelaksana Kegiatan dan Unit Kerja di lingkungan YBWSA (UNISSULA, RSISA, DIKDASMEN, Unit Kerja lainnya) harus melalui studi kelayakan. Artinya pembangunan fisik baru bisa dilaksanakan setelah dinyatakan layak menurut kajian feasibility study oleh konsultan independen

[/vc_column_text][/vc_column][vc_column width=”1/2″][vc_single_image image=”2591″ img_size=”full” css=”.vc_custom_1463998728549{margin-top: 10px !important;margin-bottom: 30px !important;}”][image_grid gallery=”2598,2592,2593,2594,2595,2596″ col=”3″][/vc_column][/vc_row]

Leave A Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *